![]() |
Bupati Blora H.Djoko Nugroho memberikan ucapan selamat jalan dan seamat bertugas kepada pejabat lama dan pejabat baru Dandim 0721, Senin (29/2) semalam. (foto: ag-infoblora) |
Pejabat Dandim lama Letkol Inf
Ariful Mutaqin dipindah tugaskan ke Wadan Rindam IV Diponegoro di Magelang.
Sedangkan pejabat baru Letkol Inf Susilo S.Sos dari Panbandya Ops Kas Kostrad
kini menjabat sebagai Dandim 0721 Blora.
Dalam malam pisah sambut tersebut,
Bupati Blora H.Djoko Nugroho mengucapkan terimakasih kepada Letkol Inf Ariful
Mutaqin yang telah beberapa tahun ini mengabdi dan mendedikasikan hidupnya
untuk menjalankan tugas di Kabupaten Blora.
“Kepada pejabat baru, Dandim Letkol
Inf Susilo S.Sos saya mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di
Kabupaten Blora. Masih banyak tugas Dandim yang harus dilaksanakan dengan
sebaik mungkin, sehingga saya minta Pak Dandim baru untuk segera menyesuaikan
diri dengan harapan pengalihan tugas ini bisa dilanjutkan sesuai dengan
pokok-pokok tugas yang telah disusun,” ucap Pak Kokok, sapaan akrab Bupati
Blora.
Ia mendoakan semoga Letkol Inf
Ariful Mutaqin diberikan kelancaran berkarir di tempat kerja yang baru.
Sedangkan kepada Letkol Inf Susilo S.Sos ia meminta adanya peningkatan
membangun kebersamaan dan solidaritas antar instansi guna menyukseskan program
kerja Pemerintah Kabupaten.
Hadir dalam acara pisah sambut,
Bupati Blora H.Djoko Nugroho bersama istri, Wakil Bupati Blora H.Arief Rohman
M.Si bersama istri, Kapolres Blora AKBP Dwi Indra Maulana SIK bersama istri,
Komandan Yonif 410 Alugoro serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah
(Forkopimda) Kabupaten Blora. (ag-infoblora)
0 komentar:
Post a Comment