![]() |
Wakil Bupati Blora H.Arief Rohman M.Si bersama Kepala DPPKKI Blora Slamet Pamudji memimpin rapat koordinasi pelaksanaan CFD, Selasa (1/3). (foto: ar-infoblora) |
Dengan
merangkul beberapa pihak terkait dari Dinas Perhubungan Pariwisata Kebudayaan
Komunikasi dan Informatika (DPPKKI), Badan Lingkungan Hidup (BLH), Satlantas
Polres Blora, BUMN/BUMD serta berbagai komunitas yang ada di Kota Blora, Pemkab
ingin mengemas kegiatan CFD lebih menarik dan menjadi pusat kegiatan masyarakat
setiap Minggu pagi.
Untuk
mewujudkan hal tersebut, pada Selasa pagi (1/3) pukul 09.30 WIB di ruang rapat Gedung
Setda Blora digelar rapat koordinasi pelaksanaan CFD yang dihadiri langsung
oleh Wakil Bupati H.Arief Rohman M.Si mewakili Pak Kokok (sapaan akrab Bupati
Blora), Kepala DPPKKI Slamet Pamudji, Kepala BLH
Wahyu Agustini, Kepala Satpol PP Sri Handoko, Kasatlantas Polres Blora AKP
Handoko Suseno, Kabid Pemuda dan Olahraga Dindikpora Blora, Camat Blora Kota,
Ketua Formi, Komunitas Jantung Sehat, BMC dan paguyuban pedagang kaki lima
Pujakumara.
Dalam
rapat tersebut H.Arief Rohman M.Si memaparkan bahwa atas anjuran Bupati Blora
H.Djoko Nugroho, perlu diadakan penataan ulang tentang konsep pelaksanaan CFD. “Pak
Kokok menghendaki ada penataan ulang pelaksanaan CFD. Jangan hanya sekenanya
untuk ajang olahraga saja. Karena CFD juga bisa dimanfaatkan untuk kegiatan
masyarakat lainnya,” ucapnya.
Ia
menyampaikan bahwa selama ini pantauan di media sosial, media online dan
beberapa laporan yang masuk kepada dirinya menunjukkan bahwa pelaksanaan CFD
masih kurang greget dan minim dukungan dari beberapa pihak terkait. “Yang ada
hanya jalan ditutup oleh Satlantas dan warga dipersilahkan berolahraga
sepuasnya mulai pukul 05.00 WIB hingga 08.00 WIB. Tidak ada pengisi acara yang
terkonsep dengan baik,” lanjutnya.
![]() |
Kegiatan CFD minggu lalu hanya dimanfaatkan untuk olahraga saja, padahal banyak kegiatan yang bisa dilaksanakan dalam aktifitas CFD. (foto: nws-infoblora) |
Sementara
itu, Kepala DPPKKI Blora Slamet Pamudji setuju dengan konsep yang diminta oleh
Bupati dan Wakil Bupati terkait pelaksanaan CFD. Pihaknya bersama BLH akan
mengkoordinasi pelaksanaan CFD yang selama ini dilaksanakan oleh Satlantas
Polres Blora.
“Forum
rapat tadi menyetujui usulan Pemkab, kami siap melaksanakannya mulai minggu
depan dan akan dilaunching pada 13 Maret 2016. Kalaupun butuh anggaran, Pemkab
siap mencarikan solusinya agar pelaksanaan CFD bisa terlaksana dengan baik,”
ujar Slamet Pamudji.
Slamet
Pamudji menjelaskan bahwa nantinya CFD akan diramaikan oleh aktifitas beberapa komunitas
seperti senam, bersepeda, jogging, futsal, sepatu roda, dan lainnya. Selain itu
juga ada perpustakaan keliling, samsat keliling, sosialisasi pajak, kegiatan seni
budaya, baik musik ataupun komunitas hobby lainnya sehingga CFD lebih ramai dan
bermanfaat untuk kegiatan akhir pekan di Kota Blora.
“Sebelumnya
pelaksanaan CFD hanya digelar setiap minggu pertama dan minggu ketiga, namun
setelah rapat tadi disepakati pelaksanaan CFD akan dilakukan setiap hari Minggu
pagi. Jadi sebulan 4 kali secara rutin, dan pengisi acaranya nanti bergantian,”
lanjut Slamet Pamudji.
Pihak
BUMD dan BUMN serta kantor-kantor SKPD yang terkait dengan layanan publik
nantinya juga dipersilahkan untuk membuka pos sosialisasi program layanan
masyarakat disaat pelaksanaan CFD.
Selain di Blora, menurut Slamet Pamudji pelaksanaan CFD juga digelar di Kecamatan Cepu. Untuk di Kecamatan Cepu pelaksanaannya digelar di kawasan Lapangan Tuk Buntung Kelurahan Balun. (ag-infoblora)
Selain di Blora, menurut Slamet Pamudji pelaksanaan CFD juga digelar di Kecamatan Cepu. Untuk di Kecamatan Cepu pelaksanaannya digelar di kawasan Lapangan Tuk Buntung Kelurahan Balun. (ag-infoblora)
0 komentar:
Post a Comment