Pasukan Drumband SMP Muhammadiyah Blora meramaikan Pawai Taaruf Milad Muhammadiyah ke 104 tahun 1435 H atau ke 101 tahun 2013 M. (foto: rs-infoblora) |
Bahkan dari tapak suci juga melakukan atraksi serta drumband dari SD, SMPdan SMK Muhammadiyah Blora. Bupati Blora, Djoko Nugroho yang membuka Pawai Taaruf meminta agar Muhammadiyah ke depan lebih maju dan bersama-sama dengan pemerintah memberikan kontribusi yang nyata dalam pembangunan.
Bupati melihat potensi Muhammadiyah untuk semakin berperan dan berkiprah dalam memajukan mamajukan masyarakat sangat besar. Sebab amal usaha yang ada baik dibidang pendidikan, kesehatan dan ekonomi tersebar luas.
”Semoga ke depan Muhammadiyah lebih besar dan makin memberikan peran dalam pembangunan yang ada di Blora. Gelorakan semangat kebersamaan kepada masyarakat Blora,” pesan Djoko Nugroho saat membuka pawai, kemarin.
Ketua Panitia Milad, Sunarwanto mengatakan, dalam rangka Milad Muhammadiyah tahun ini, tujuan digelar pawai untuk mengenalkan kepada masyarakat akan keberadaan Muhammadiyah.
Muhammadiyah tidak hanya bergerak di keagamaan saja, namun juga memeliki amal usaha yang banyak, khususnya lembaga pendidikan dari TK sampai Perguruan Tinggi, Kesehatan, Koperasi serta amal usaha lain.
”Kami ingin lebih mengenalkan kepada masyarakat dan juga mengingatkan kepada kader Muhammadiyah akan semangat yang digelorakan oleh pendiri KH Ahmad Dahlan,” kata Sunarwanto yang juga kepala SMK 1 Muhammadiyah Blora ini. Dia mengatakan, selain pawai, beberapa kegiatan telah dilaksanakan seperti bazar dan pameran serta pengajian umum. (rs-infoblora | kontributor : Sugie Rusyono)
0 komentar:
Post a Comment